Mengenal Masalah Android




Mengenal Masalah Android  

Mengenal Masalah AndroidAnda merasa pintar masalah android? Anda merasa menjadi master soal android? Jangan ngaku jadi master android kalau belum pernah ngalamin hal dibawah ini :

1. Boot Loop
Handphone android anda me-restart berulang-ulang kali. Sudah masuk ke bootlogo, kemudian masuk ke homescreen atau belum sampai ke homescreen sudah kembali restart lagi.


2. Hilang IMEI
Yaitu munculnya IMEI dengan nomor 0 semua (atau nomor aneh lain) di status ponsel anda. Cara melihatnya bisa di menu settings atau check di *#06#. Bagi yang belum sempat check IMEI, ada tanda-tanda khusus untuk memastikannya yaitu hilangnya sinyal ponsel anda, padahal kartu yang anda pakai di tempat anda berada sudah tentu ada sinyal. Biasanya Samsung Galaxy Mini yang sering kejadian.


3. Stuck di Bootlogo
Stuck di boot logo maksudnya ponsel macet/ berhenti di logo bootnya saja (tidak masuk-masuk ke homescreen).


4. Gagal Flashing
Ketika sedang melakukan flashing, baik flashing custom rom via Recovery atau via Flash Tools (untuk update firmware/ kernel) tiba-tiba koneksi putus –akibat kabel kendur atau tidak sengaja ditekan tombol cancel-. Selain koneksi putus, bisa juga karena firmware/ rom corrupted.


5. Ponsel Mati Total
Ponsel Mati Total, kita tidak bisa menyalakannya kembali karena semua hardware mati, atau tidak bekerja sama sekali. Tidak bisa dinyalakan dengan tombol power, apalagi masuk ke recovery. jalan satu-satunya adalah membawanya ke service senter.


6. Salah Over Clock
Ponsel android tidak mampu/ tidak bisa merespon system akibat frekuensi CPU yg terlalu tinggi dikarenakan over clocking yang sangat berlebihan (misal dari 600 ke 810). Akibatnya ponsel nge-brick.


7. Freeze
Terjadi apabila ponsel android tidak stabil dengan settingan frekuensi CPU yang di-set. Gejalanya ponsel tidak bisa melakukan proses apapun, tombol tidak bisa merespon, begitu juga dengan touchscreen.


8. Partisi SDCArd Hilang
Secara default file system SDCard adalah FAT32, tiba-tiba SDCard tidak terbaca kemudian dianggap blank SDCard atau partisi seperti tidak dikenali. Apabila di-check menggunakan komputer, SDCard meminta akses untuk mem-format.


Bagaimana? Sudah pernahkah anda mengalami semua hal diatas? Atau mungkin hanya beberapa saja?
Saya pribadi  pernah mengalami hilang IMEI sama Mati Total.

Baik kemudian apabila anda ingin mengalami/ mencoba problem-problem diatas, berikut ini tips nya :



Tips Merusak Ponsel Android


1. Tips Supaya BootLoop
Silahkan anda mencoba edit permissions secara ngawur pada ROM/ Firmware yang ingin anda install. Insya allah bootloop. Kalau tidak, coba install kernel (misal) kernel Xperia Z di Xperia X10 Mini anda. Cara lain, install Font Changer dan rubah semua settingnya. Tetapi untuk anda yang memakai android seri ICS/ Jelly Bean langsung saja install Font Changer kemudian restart langsung (karena selama ini menurut sepengetahuan saya Font Changer tidak compatible dengan custom rom ICS/ Jelly Bean).


2. Tips Supaya Hilang IMEI
Pada saat ingin menginstall ROM, jangan di wipe. (Untuk point ini sedikit susah karena jarang juga ponsel hilang IMEI kecuali untuk jenis ponsel yang saya sebutkan diatas)


3. Tips Supaya Stuck di Bootlogo
Over Clock ponsel android anda, posisikan di frekuensi tertinggi dan Restart. Apabila tidak masuk ke homescreen, berarti itu Stuck.


4. Tips Supaya Gagal Flashing
Gampang sekali. Cabut kabel yang terhubung antara ponsel dengan PC anda saat melakukan flashing. Khusus yang memakai Samsung, bila memakai odin bisa anda bolak-balik bagian-bagiannya.


5. Tips Supaya Mati Total
Celupkan ke air. (Kecuali untuk Xperia Z. Direndam sehari semalam pun kemungkinan tetap menyala)


6. Tips Supaya Freeze
Over Clock ponsel android anda, posisikan di frekuensi tertinggi dan Restart. Apabila berhasil masuk ke homescreen, tunggu beberapa saat. Saya pastikan ponsel anda tidak bisa diapa-apakan.


7. Partisi SDCard Hilang
Silahkan anda install ROM nya CyanogenMod versi terbaru yang sudah memakai script Mount Ext (ICS/ Jelly Bean). Cara lain, cabut SDCard anda dari dalam ponsel saat hendak menyimpan sesuatu.

Semoga dengan mendapatkan masalah-masalah seperti itu bisa membuat anda menjadi sedikit lebih kreatif dalam bermain android. Saya pribadi bukan master android karena whatever dengan kata “Master” saya disini hanya salah satu orang yang menyukai system operasi android.


Referensi saya dapat dari Komunitas Android Indonesia
Suka artikel ini ?

About Seller FB

Admin Blog

Join This Site Show Konversi KodeHide Konversi Kode Show EmoticonHide Emoticon

Silakan berkomentar dengan sopan